Seluruh siswa SMP Telkom Bandung
yang menjadi peserta Ujian Nasional tahun ini dinyatakan lulus. Dengan
total siswa 272 orang, terdiri dari 130
orang dan siswa putri sebanyak 142 orang, dari jumlah tersebut 10 orang
mendapatkan apresiasi sebagai peraih nilai Ujian Nasional Berbasis
Komputer (UNBK) terbaik di sekolah. Tahun ini SMP Telkom Bandung pertama
kalinya melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan
berjalan dengan lancar.
Usai pengumuman kelulusan, SMP
Telkom Bandung melaksanakan pelepasan lulusan angkatan ke-36 di Hotel Lingga Jalan
Soekarno Hatta Bandung pada sabtu (03/06). Bertepatan dengan bulan Ramadhan,
selain diisi dengan kreasi seni dan acara juga diisi dengan dakwah.
Direktur Primary & Secondary
Education (PSE) Dr. Rina D. Pasaribu hadir
dalam acara tersebut, dirinya menyampaikan bahwa yang menjadi bintang itu bukan
hanya siswa yang memperoleh nilai 10 besar tapi semua siswa adalah
bintang di bidangnya masing-masing. (SMP Telkom Bandung)